Drone Software Perhitungan Hasil Panen
Petani menggunakan program mapping drone DJI dan software Pix4D untuk kalkulasi hasil panen, bagaimana output dari implementasinya?
Manajemen tanaman yang baik adalah yang mampu memuat informasi mengenai hasil panen secara akurat.
Program mapping drone DJI dan software Pix4Dmapper telah teruji digunakan oleh banyak sektor pertanian dengan memberikan kontribusi konsisten dan berkesinambungan untuk pengembangan sektor pertanian di berbagai negara dengan penelitian dan mengembangkan teori terbaru untuk pertanian.
Kenapa drone dan software tersebut baik untuk digunakan secara bersamaan? karena kedua platform canggih tersebut saling melengkapi dan mempercepat proses monitoring lahan pertanian, khususnya pada area pertanian skala besar.
Informasi Proyek
- Luas area: 10Ha
- Jumlah gambar yang berhasil dikumpulkan: 70.000-80.000 gambar
- Drone yang digunakan: DJI Phantom 4 series
- Software: Pix4Dmapper dan ArcGIS
- Resolusi gambar: 1280x960GSD: 1-4cm
- Bidang yang lebih kecil: -30m AGL
- Bidang yang lebih besar -70-80 AGL
- Spesifikasi komputer: CPU Intel I7GPU: NVIDIA GeForce 1070 Ti, 2080 Ti, 3070 dan 3090
- Lama pemrosesan data: Dengan Pix4Dmapper antara 10-30 menit
Akuisisi Data di Lapangan
Program mapping drone untuk perhitungan hasil panen DJI dan Pix4D digunakan oleh banyak perusahaan untuk mengoordinasikan Proyek OPTIMA H2020 untuk pengembangan sistem pengelolaan hama terpadu yang dioptimalkan untuk mendeteksi dan mengendalikan penyakit tanaman secara tepat pada tanaman tahunan dan sayuran di pertanian terbuka.
Selain itu, perusahaan juga telah mengkoordinasikan jaringan tematik Smart-AKIS 2020 pada penelitian berbasis inovasi dalam teknologi pertanian pintar dan proyek H2020 GATES untuk pengembanganyang serius untuk adopsi pertanian presisi.
Sudah banyak sekali tanaman yang berhasil diestimasikan hasil panennya dengan program mapping drone DJI Enterprise Phantom 4 Series dan software Pix4Dmapper, hal ini dikarenakan drone software perhitungan hasil panen tersebut cocok untuk banyak tanaman, diantaranya tanaman tomat dan brokoli. Petani yang menggunakan kedua software tersebut, sepanjang musim tanam harus mempelajari korelasi antara setiap pengukuran dan hasil yang tercatat dari ladang selama panen untuk mengembangkan estimasi model pemanenan tanaman.
Program mapping drone software perhitungan hasil panen Pix4Dmapper dan DJI Phantom 4 series menjadikan hasil panen tanaman tersebut menjadi bagian informasi yang paling penting untuk pengelolaan tanaman dalam pertanian presisi yang berhasil dikumpulkan dengan hanya menggunakan sedikit alat untuk panen. Estimasi hasil panen yang dilakukan lebih awal memungkinkan petani untuk mengoptimalkan jadwal operasi pertanian, manajemen lapangan, dan keputusan pemasaran produk. Output dari proyek ini memberikan alat yang berharga bagi para petani, memungkinkan mereka untuk memperkirakan pendapatan yang diharapkan dari setiap unit produksi, sementara juga memungkinkan transfer produksi yang efisien dari pertanian ke rantai pasokan makanan.
Tim di lapangan menggunakan program mapping drone software perhitungan hasil panen Pix4Dmapper dan DJI Phantom 4 series sebagai template pemrosesan multispectral Pix4Dmapper untuk menghasilkan peta orthomosaik georeferensi dan mengekstrak file raster TIF monokromatik. Mereka juga menggunakan ArcGIS untuk melakukan analisis geostatistik, seperti statistik zona untuk grid eksperimental mereka. Tim dilapangan melakukan penerbanagan drone pada ketinggian yang lebih rendah (30m AGL) untuk lapangan yang lebih kecil dan terbang lebih tinggi (70-80 m AGL) untuk yang lebih besar. Hal ini mengakibatkan perolehan GSD sekitar 1 hingga 4 cm. Keakuratan GPS UAV mereka berkisar dari 20cm untuk drone khusus hingga kira-kira. 1m untuk yang komersial sederhana.
“Kami menganggap Pix4D sebagai alat yang ideal untuk kasus-kasus di mana sejumlah besar penerbangan diproses dalam tim/grup yang sama, karena efisiensi dan kemudahan penggunaan berbagai model dan saluran yang siap pakai. Selain itu, interfacenya yang mudah dipahami, ideal bagi semua petani untuk dengan mudah mampu memahami pekerjaaan pencitraan estimasi hasil panen dengan software tersebut membuatnya ideal untuk siswa yang baru mulai bekerja dengan citra UAV.”
Petani dan Surveyor Pertanian di Lapangan
Konsultasikan program mapping drone dengan software PIX4D disini.
Questions? Please let us know how we can help.
Connect further with us by filling the contact form below, or at:
Email: enterprise@halorobotics.com
WhatsApp: +62811-8549-888
This article is a translation, with courtesy from Pix4D. The original article can be found here: