6 Keunggulan Underwater Drone ROV Fifish Pro W6 untuk Lintas Industri

Underwater Drone ROV

Underwater drone ROV Fifish Pro W6 punya banyak keunggulan untuk inspeksi bawah air di berbagai industri, berikut penjelasannya.

underwater-drone-rov-fifish-pro-w6-model.jpg
Underwater drone ROV Fifish Pro W6

Inspeksi bawah air terhadap aset penting dilakukan, hanya saja banyak sekali tantangan yang ditemukan dalam melakukan inspeksi dibawah air tersebut.

Beberapa tantangan diantaranya adalah diperlukan alat atau teknologi canggih yang stabil untuk mengumpulkan data meski berada ditengah arus ombak yang kencang.

Terkadang, operasi inspeksi bawah air ini perlu dilakukan dan harus dipenuhi dengan deadline waktu yang sempit, sehigga ketika cuaca sedang tidak mendukung, pengguna diharuskan tetap mengumpulkan data.

Underwater drone ROV Fifish Pro QYSEA W6 dengan kekuatan yang dimilikinya mampu mendukung operasional inspeksi bawah air dan tetap dapat mengumpulkan data secara stabil. Selain itu, underwater drone ROV ini juga memiliki interface modular inovatif yang memungkinkan penggantian suku cadang secara cepat atau penggantian aksesori dengan fungsi berbeda dan menjalankan berbagai tugas secara efisien dan tepat.

Tidak hanya keunggulan tersebut, Fifish Pro W6 juga punya special skill untuk digunakan di berbagai lintas industri, diantaranya sebagai berikut:

1. Aquatic Farming

underwater-drone-rov-untuk-aquatic-farming.
Inspeksi bawah air untuk melihat hewan laut

Lebih dari 40% makanan laut ditanam atau dibudidayakan secara artifisial, menyediakan protein dalam kualitas tinggi dan jumlah besar untuk orang-orang di seluruh dunia.

Dengan demikian, budidaya perairan telah menjadi solusi yang andal dan efisien untuk sebagian besar populasi, daripada upaya tambahan untuk menangkap ikan di alam liar.

Underwater drone ROV seperti Fifish Pro W6 memberikan solusi yang aman dan stabil bagi pengguna untuk memantau spesies yang mereka kembangbiakkan. Teknologi ini jauh lebih aman untuk digunakan dibandingkan dengan metode tradisional, di mana petani perlu melakukan penyelaman sendiri, Fifish Pro W6 mudah dioperasikan dan siap digunakan kapan saja, meski hanya menggunakan sedikit tenaga kerja.

Karaketer drone nya yang mudah dipelajari dan cepat digunakan, memungkinkan sektor aquaculture seperti pembudidaya ikan besar di laut dapat beradaptasi dengan cepat ketika menggunakan underwater drone ROV ini. Selain itu, para ahli dapat memberikan dukungan dan diagnosis jarak jauh dengan bantuan fitur live-streaming pada Fifish Pro W6.

2. Eksplorasi dan Research

underwater-drone-rov-research-bawah-air.jpeg
Fifish Pro W6 untuk eksporasi dan riset ekosistem

Mengamati kehidupan air secara real-time hanya dapat diakses melalui scuba diving dan snorkeling.

Tidak hanya itu, perilaku biota air di habitat aslinya juga sulit diamati. Namun, underwater drone ROV Fifish Pro W6 memberi pengguna kesempatan langka untuk meneliti dan mempelajari berbagai perilaku kehidupan laut.

Biasanya, eksplorasi dan research ekosistem bawah air digunakan oleh peneliti untuk meneliti perkembangan hewan seperti ikan ataupun biota laut yang langka, termasuk informasi perkembangbiakan dari biota tersebut, bagaimana biota tersebut kawin dan lain sebagainya, semua bisa dilakukan dengan aman.

3. Maintenance Work

underwater-drone-rov-fifish-pro-26-untuk-mainetance-pekerjaan-konstruksi.jpeg
Pemantauan bagian aset dibawah air

Banyak sekali aset penting yang pada pembangunannya setengah dari aset tersebut terletak diatas permukaan air, sementara bagian lainnya berada di bawah air.

Keberadaan lokasi aset yang ada di bawah air tersebut mengharuskan pengguna di sektor konstruksi ataupun sektor lainnya menggunakan underwater drone ROV seperti Fifish Pro W6. Sebagai contoh, akan sangat berbahaya dan memakan biaya yang sangat mahal, bila inspeksi pembangkit listrik tenaga air, waduk dan kanal tidak dilakukan dengan underwater drone ROV.

Apalagi kondisi struktur bangunan harus diinspeksi dan dimonitoring secara rutin untuk maintenance meski cuaca sedang tidak stabil. Untuk itu Fifish Pro W6 dapat membantu melakukan perawatan rutin pada struktur bangunan vital diberbagai sektor.

4. Ship Inspections

underwater-drone-rov-inspeksi-kapal-fifish-pro-w6
Inspeksi kapal

Underwater drone ROV Fifish Pro W6 dapat digunakan untuk inspeksi galangan kapal. Selain itu cara ini dinilai sebagai solusi secara aman yang siap pakai dan efisien untuk pemeriksaan galangan kapal.

Dapat dibayangkan bukan, jika pengguna melakukan inspeksi galangan kapal secara tradisional akan sangat berbahaya jika dilakukan secara tradisional.

Padahal, inspeksi galangan kapal penting dilakukan, mengingat banyaknya masalah yang bisa ditimbulkan jika inspeksi tidak sering dilakukan.

underwater-drone-rov-inspeksi-bawah-kapal.png
Hasil inspeksi galangan kapal dengan Fifish Pro W6

Hasil inspeksi underwater drone ROV Fifish Pro W6 menghasilkan gambar yang jernih.

Kualitas gambar ataupun video yang dihasilkan ini nantinya dapat digunakan oleh pengguna sebagai acuan untuk memperbaiki masalah yang ada pada galangan kapal. Data hasil inspeksi ini juga dapat diakses secara realtime, jadi dapat dipastikan bahwa yang terlihat pada galangan kapal adalah hasil riil yang ada di lapangan.

5. Search and Rescue

underwater-drone-rov-fifish-pro-w6-untuk-search-and-rescue.jpeg
Penggunaan Fifish Pro W6 untuk search and rescue

Fifish Pro W6 menyediakan solusi yang aman, efisien dan portabel untuk berbagai operasi pencarian dan penyelamatan bawah air. Model Fifish Pro W6 ini cocok untuk digunakan dalam skala industri, apalagi proses pencarian dan penyelamatan korban sesegera mungkin membuat petugas harus memiliki alat untuk kesiagaan paling utama sehingga korban dapat lebih cepat diselamatkan.

Fifish Pro W6 memiliki banyak fitur yang dapat diandalkan untuk melakukan pekerjana inspeksi aset komersial yang berada dibawah air. Fitur-fitur tersebut diantaranya kamera UHD, wide lens, lampu LED lumen, lengan robot, sistem sonar, dan masih banyak lagi.

Klik untuk mempelajari fitur Fifish Pro W6.

6. S.T.E.A.M

underwater-drone-rov-steam-fifish-pro-w6
Pendekatan pendidikan dengan Fifish Pro W6

S.T.E.A.M adalah pendekatan pendidikan untuk pembelajaran yang menggunakan sains, teknologi, teknik, seni dan matematika sebagai titik akses untuk memandu penyelidikan siswa, dialog, dan pemikiran kritis.

Proyek S.T.E.A.M dengan menggunakan Fifish Pro W6 dirancang untuk mendidik generasi penerus individu yang cerdas melalui berbagai aspek dan bidang studi.

Selain itu, underwater drone ROV ini juga termasuk alat yang berguna bagi siswa untuk memenuhi rasa ingin tahu dan keinginan mereka ketika belajar tentang fisika, mekanik, elektronik, pemrograman perangkat lunak, dan banyak lagi.

Pelajari lebih lengkap tentang underwater drone ROV QYSEA.

Questions? Please let us know how we can help. 
Connect further with us by filling the contact form below, or at:
Email: enterprise@halorobotics.com
WhatsApp: +62811-8549-888

Welcome to Halo Robotics

Button WA